Minggu, 28 April 2013

Cara Mengatasi Rasa Takut Dengan Cepat Dan Seketika

Gado-gado-meriah>> Bagi sebgian besar orang, cara mengatasi rasa takut bukan hal sepele dan mudah. Hal ini berkaitan erat dengan persepsi dari pikiran orang itu sendiri.Kadar rasa takut berbeda antara satu dengan yang lainnya. Jika rasa takut anda alami secara berlebihan dan tidak rasional, maka hal ini sudah waktunya harus diatasi dengan segera, karena akan merusak masa depan anda nantinya.
cara mengatasi rasa takut
Di bawah ini ada beberapa cara mengatasi rasa takut dengan metode saya sendiri, tetapi saya benar-benar merasakan perubahan pada hidup saya, setelah saya menanggulangi rasa takut yang menghantui hidup saya sebelumnya. Ambil sebuah buku tulis kosong dan mulai tulis sesuai metode ini.

1.Cari penyebab KetakutanCari dan kenali penyebab ketakutan anda, tulis pada buku anda, masalah apa yang membuat anda merasa cemas dan ketakutan, juga penyebabnya. Cari solusi dengan berdialog dengan diri anda sendiri.
Misalnya,
  • Penyebab rasa takut : 
Tayangan kekerasan di televisi
  • Masalah : 
Ketika pulang kerja hari sudah larut malam dan harus melewati jalan sepi dan rawan.
  • Solusi : 
-Cari pekerjaan lain dengan jam kerja tidak sampai larut malam.
-Melewati jalan lain yang lebih ramai meskipun jaraknya lebih jauh.
-Berlangganan ojek antar jemput tetangga kampung.
-Berlatih beladiri
-dll

2.Menghadapi rasa takut dan melawannya.
Setelah anda mengenali apa yang menjadi penyebab rasa takut anda dan beberapa solusi yang ada. maka coba hadapi ketakutan anda. Misalnya anda takut ketinggian, pergilah ketempat yang tinggi dengan didampingi teman, dan coba melihat kebawah. tetapi cara ini tidak berlaku pada kasus takut pulang malam di jalan sepi. 


3.Mengendalikan Emosi dan Menguatkan Mental.
Bagi sebagian orang orang, melawan rasa takut dengan mengalihkan perhatian pada hal-hal lain bisa bekerja namun cara ini hanya sementara. Cara terbaik adalah mengendalikan mental dan emosi. Seseorang diserang ketakutan karena mengkahwatirkan sesuatu hal yang tidak diinginkan akan terjadi. Cari apa  akibat terparah bila hal itu terjadi, tulis apa saja hal terbaik yang bisa anda lakukan. 
Misalnya ;

Kasus 3 (ketakutan yang disebabkan masalah yang nyata):
Anda ketakutan karena sering diteror orang tidak dikenal, tersangka anda adalah rival bisnis (tetapi tidak punya bukti kuat).
Resiko tertinggi : kehilangan nyawa atau hal lain
Yang bisa dilakukan : 
- Tulis dalam buku harian tentang kronologis masalah dan siapa saja yang mungkin terlibat. 
- Beritahu orang-orang terdekat tetapi jangan panik dan tetap tenang.
- Selesaikan dengan segera masalah anda dengan bantuan pihak ke tiga. 
- Mencari bantuan pengamanan, misalnya melapor ke pihak berwenang, dll


Kasus 4 (ketakutan yang disebabkan masalah angan2/bayangan sendiri)
Cara Mengatasi Rasa Takut pada hal yang tidak nyata, misalnya hantu.
- Pahami bahwa makhluk ciptaan Allah adalah Manusia, Malaikat, Jin, Binatang, Tumbuhan, dan Benda Mati lainnya. Ketika manusia mati dia akan masuk ke alam Barzah atau alam kubur. Dia alam itu dia tidak bisa seenaknya keluar masuk menakuti manusia yang masih hidup. Jadi apa itu hantu ?? setidaknya kita tahu bahwa hantu adalah rekaan Jin yang berniat mengganggu. Jin tidak bisa mencelakai manusia secara fisik, tetapi hanya menakuti secara psikis. Jadi jangan pernah takut lagi. Hadapi mereka akan ngacir sendiri.

4. Mengubah rasa takut menjadi berani
Bagai mana caranya ?, memang tidak semudah membalikan telapak tangan. Banyak cara bisa kita lakukan diantaranya dengan meningkatkan percaya diri, coba lakukan semua hal di bawah ini:
- Perdalam Agama
- Mengikuti Bela Diri
-Bergabung dalam komunitas (LBH, ORMAS, Partai, Kegiatan Soial, Kegiatan Keagamaan,dll)
-Menjalin banyak relasi
-Perbanyak sedekah (sedekah memperpanjang usia)

5. Memahami Sumber dari Segala Sumber Perlindungan
Segala sesuatu yang ada di Alam Semesta ini, langit bumi dan isinya termasuk kita manusia adalah milik Allah. Tidak ada satupun kejadian yang luput dari pengawasan dan ketentuan Allah, walaupun itu hanya sebutir debu yang jatuh ke tanah. Tidak ada sesuatu yang terjadi tanpa izinNya. Disini kita tahu sumber dari segala sumber, kebaikan maupun keburukan. Maka mintalah padaNya supaya tidak pernah dizinkan olehNya segala keburukkan menimpa kita. Allah tidak begitu saja mengabulkan permintaan hambanya, cobalah resep ini : Taubatan Nasuha. taubat sebenar-benarnya taubat. Tidak lagi melakukan hal-hal yang di benci Allah. Semoga artikel "Cara Mengatasi Rasa Takut" ini bermanfaat untuk anda.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar